Kiat Sukses UNAS

Ada Tips sederhana yang bisa digunakan untuk menyongsong Sukses UNAS bagi adik-adik kelas 6 SD, kelas 9 SMP da kelas 12 SMA/ SMK/ MA yaitu :
  1. F (Focus) : Selama satu tahun di kelas ujung (yaitu kelas 6 SD, kelas 9 SMP, dan kelas 12 SMA) harus fokus dalam belajar untuk menyiapkan sukses UNAS. Kurangi aktivitas lain selain yang ada hubungannya dengan sukses UNAS. Terlebih lagi bagi adik-adik yang tidak masuk dalam rangking 10 besar terbaik dalam kelasnya. Bagi adik-adik yang prestasinya masih masuk dalam kelompok 10 besar terburuk di dalam kelas, maka harus mau sportif dan mau mengevaluasi diri lebih ekstra hati-hati, dan mau ekstra belajar lebih keras lagi, lebih gigih lagi dan lebih tekun dari biasanya. Sayangilah dirimu dengan membangun prestasi yang lebih baik lagi dari yang seharusnya. Apa artinya cantik / tampan kalau tidak lulus sekolah ? Apalagi sudah tidak cantik / tidak tampan tidak lulus sekolah pula (hehe…malu bukan ?) Apa artinya kaya jika tidak lulus sekolah ? Apalagi sudah tidak kaya tidak lulus sekolah (hehe…mider bukan ?). Nah mari kita harus lebih fokus, agar harga diri tetap PD dan sekaligus meraih prestasi yang baik, yang bisa membahagiakan diri sendiri sekaligus membanggakan keluarga, ayah dan bunda.
  2. A (Action) : Berbuatlah segera, bertindaklah segera, jangan buang-buang waktu. a) Kumpulkanlah dan milikilah Buku Bank Soal UNAS. Pelajarilah setiap-soal demi soal dengan tekun. Jawablah satu demi satu soal yang ada. Jika masih ada kesulitan diskusikan dengan teman-teman di kelas, mohon bantuan bapak-ibu guru di sekolah. Atau jika anda ikut di bimbel tanyakan saja ke intruktur-instruktur bimbel yang menyediakan layanan ekstra untuk mengerjakan PR dan soal-soal lain yang dipandang sulit bagi kita. b) Sering-seringlah mengukur kemampuan kita dengan kemampuan teman lainnya dengan ikut tryout dari bimbel yang ternama (berpengalaman dan berkualitas) secara rutin. c) Rajin dan disiplin mengerjakan PR yang ada.
  3. S (Spirit) : Puya semangat yang tinggi untuk selalu pergi sekolah dan belajar. Rajin belajar dan rajin berdo’a. Menjaga kesehatan lahir dan batin. Kesehatan fisik perlu dijaga, jangan sampai saat ujian tiba, kita malah jatuh sakit atau kecelakaan berlalulintas karena kecerobohan kita sendiri.
  4. T (Target) : Pasanglah target yang progresif, tindak terlalu tinggi tetapi tetap naik dari angka yang pernah kita capai selama ini. Orang yang sukses biasanya menyukai tantangan untuk memotivasi dirinya. Ia selalu menginginkan prestasi yang selalu meningkat, sehingga upayanya pun selalu meningkat. Energi itu satu tidak bisa diciptakan dan tidak bisa dimusnahkan, maka barang siapa ingin prestasi tinggi upayanya juga harus tinggi. Jika ingin prestasi yang baik maka upayanya juga harus dengan cara yang baik-baik.
Dengan melakukan empat hal tersebut secara optimal, insaya Allah hasil UNAS akan menjadi lebih maksimal. Selamat UNAS semoga bisa meraih prestasi yang terbaik dan lulus dengan menggembirakan.

—————————————————————————————
Terimakasih telah berteman dengan kami
—————————————————————————————

Supported by : Lembaga Tes Bakat Sidikjari DMI 
.
 
—————————————————————————————

Tidak ada komentar:

Posting Komentar